Friday, 12 February 2021

10 Ikan Hias Termahal di Indonesia

Jual Ikan Koi Blitar Murah – Ikan hias belakangan ini telah menjadi hobi yang menarik bagi banyak orang. Selain corak warna yang indah, harga dari ikan hias juga tergolong mahal. Semakin langka, maka semakin mahal ikan tersebut, bahkan ada yang sampai 1 milyar! Dilansir oleh ekosis.id, berikut adalah 10 ikan hias dengn harga selangit yang banyak ditemukan di Indonesia! 10. Wolf Cichild (Rp 280 Ribu) Ikan Wolf Cichild adalah ikan hias dengan bintik emas dan hitam yang relatif murah untuk pemilik hewan peliharaan. Ikan Wolf Cichild terkenal dengan sifat yang agresif dan galak terhadap manusia dan ikan lain. Harga dari ikan Wolf Cichild adalah sekitar Rp 280 ribu per ekor. 9. Vampire Tetra (Rp1,05 Juta) Ikan jenis ini terkenal dengan serangkaian giginya yang tajam, ikan Vampir Tetra sendiri sangat sulit dirawat karena sering memangsa ikan lainnya. Ikan tersebut bisa berkisar Rp 1,05 juta per ekornya. 8. Pleco (Rp1,4 Juta) Ikan Pleco memiliki tampilan luaran yang berbeda tergantung dari ras mereka masing-masing. Meskipun terlihat seperti ikan air asin, sebenarnya ikan ini cocok untuk akuarium air tawar. Pleco dengan ukuran yang lebih kecil cocok untuk akuarium di rumah karena ukurannya yang lebih praktis. Harga ikan tersebut mencapai Rp 1,4 juta per ekornya. 7. African Cichlid (Rp1,6 Juta) Ikan ini biasanya dijual dengan harga sekitar Rp 1,6 juta. Corak yang indah membuat ikan African Cichlid banyak dipelihara. Cichlid Afrika sendiri dapat hidup sekitar 5-10 tahun dan berkembang rata-rata 6-7 inci. 6. Red Texas Cichlid (Rp1,2 Juta-Rp5,6 Juta) Ikan merah terang ini estetis, tetapi harganya tinggi biasa didasarkan pada ketersediaan yang terbatas. Ikan hibrida, dibiakkan dari Flowerhorn Cichlid dan Texas Cichlid, mereka tidak tersedia dan hanya dibiakkan secara musiman. 5. Flowerhorn Cichlid (Rp 2,8 Juta — 7 Juta) The Flowerhorn atau yang biasa disebut ikan Lohan adalah ikan Malaysia yang dapat hidup selama sekitar 7 tahun. Ikan ini dihargai karena warna neon yang cerah, merah, kuning, merah muda, dan biru, serta jendolan pada bagian kepalanya. Harga dari ikan Flowerhorn atau Lohan ini berkisa Rp 2,8 juta sampai Rp 7 Juta. Baca juga : MENGAPA KOI IMPORT TUMBUH LEBIH CEPAT 4. Mated Discus Pairs (Rp 7 Juta — Rp 14 Juta) Ikan yang berbentuk cakram dan berwarna cerah ini adalah salah satu ikan yang sangat sosial. Ikan ini cukup mudah untuk dipelihara namun memiliki harga yang cukup mahal. Harganya yang mahal dan corak yang indah membuat ikan Mated Discus Pairs menjadi pilihan jenis ikan hias yang tepat. 3. Polka Dot Stingray (Rp1,4 Miliar) Stingray Polka Dot, ikan eksotis yang cukup langka ini memiliki harga selangit, kisaran Rp 1,4 miliar. Jika berminat untuk memelihara Stingray Polka Dot, Anda harus hati-hati terhadap sengatannya karena bisa menimbulkan cedera yang serius! 2. Platinum Arwana (Rp 4,22 miliar) Dikenal sebagai ikan naga di Cina, ikan Arwana adalah salah satu ikan air tawar eksotis yang paling terkenal dan populer karena penampilannya yang unik. Platinum Arwana adalah jenis Arwana yang paling mahal, mencapai Rp 4,22 miliar per ekornya! 1. Koi (Rp280 Juta — Rp14 Miliar) Ikan Koi, yang sejenis dengan ikan mas, dikenal dengan sosok yang mulia dalam budaya Jepang. Untuk memelihara ikan Koi ini, Anda perlu mengeluarkan uang yang cukup besar. Koi yang paling mahal pernah dijual sekitar USD 1.8 juta atau sekitar Rp 25 miliar. Pembiakan, warna, dan garis keturunan dari ikan Koi mempengaruhi harga dari ikan tersebut! Ikan hias memang menjadi hobi yang menarik dan bisa dibilang mudah. Dengan harga yang tinggi dan corak yang indah, pamor dari ikan hias terus meningkat. Selain itu, hari ini sudah banyak aplikasi jualan online seperti Ekosis yang dimana kalian bisa membeli atau menjual ikan hias kalian! Butuh Ikan Koi Blitar Murah dan Berkualitas ? Silahkan Klik disini ! from WordPress https://ift.tt/2YBAHsY
from Tumblr https://ift.tt/3aXskxE
via IFTTT
Previous Post
Next Post

DutaKoi.com merupakan satu dari sekian situs yang menyediakan produk ikan koi harga murah, berkualitas unggul dan sehat. Saat ini, perusahaan kami telah mengirimkan aneka varian ikan koi hingga ke seluruh daerah di Indonesia.

0 comments: